Daerah

Warga Keturunan Tionghoa Jadi Mualaf, Ucapkan Syahadat di Kantor NU Depok

Albert Juari Mulyadi (27) warga Pasir Putih, Sawangan, keturuan Tionghoa masuk Islam. Ia mengucapkan syahadat, pada Rabu, 29 Januari 2020 disaksikan Ulama di Gedung Kantor Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama ( PCNU), di Kalimulya, Kecamatan Cilodon, Kota Depok.

Alber Juari berangkat ke kantor PCNU didampingi oleh Kakak kandung, Apeng, Ustadz Ahmad Murodih dan Ustadz Suhaimih, Pengurus Ranting NU (PRNU) Pasir Putih. Ia terlihat mengenakan baju koko putih, Kerah motif warna hitam.

“Beliau Mas Albert ini keturuan Tionghoa, lahir di Indonesia. Alhdulilah beliau ingin masuk dan belajar Islam melalui NU,” terang Ustadz Murodih, Ketua Tanfidziyah PRNU Pasir Putih di sela-sela persiapan prosesi pengucapan Syahadat.

Terpantau dilapangan, sebelum proses pengucapan Syahadat, KH. Abdul Mujib menanyakan kembali keseriusan dan kesiapan Albert masuk agama Islam.

“Yakin ya, masuk Islam, dan bukan karena paksaan dan bukan pula coba-coba, betul. Islam Akan dibawa sampai mati?, ucap kiai Abdul Mujib selaku penuntun pembacaan Syahadattain (dua kalimat Syahadat).

Setelah menyampaikan dua syahadat Albert resmi menjadi mualaf, masuk Islam. Kini nama Albert Juari  dirubah menjadi nama Muhammad Jauhari.

“Iya namanya dirubah oleh Kiai seteleh mengucap Syahadattain,” kata Ustadz Murodih.

Masih kata Ustadz Murodih, Ia juga menjelaskan kenapa Albert memilih masuk Islam. Laki-laki muda yang belum nikah tersebut mengaku senang melihat karakter warga Muslim Depok.

“Dia senang sekali bila melihat orang sholat dan sesama muslim saling merangkul,” tegas Ustadz Murodih.

Albert juga senang, lanjut Ustadz Murodih, melihat warga Muslim NU begitu ramah pada siapapun. Selain itu, Albert masuk Islam berkat dorongan dari kakaknyaApeng dan mendapatkan pencerahan dari pengurus ranting NU Pasir Putih.

Nampak hadir sekaligus menjadi saksi dalam acara tersebut, Rois Syuriah PCNU Kita Depok Abah KH. Syihabuddin Ahmad, Wakil Rois Syuriah KH. Hariruddin, dn bendahara PCNU Kota Depok, H. Abdur Rokhim, Pengurus PRNU Pasir Putih Ustadz Suhaimih, dan Bapak Apeng, kakan kandung Albert.

Kontributor : Sodiqul Anwar

Artikel yang berkaitan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close