DaerahLembaga & OtonomNasionalTokoh

Ulama Depok yang masuk Struktural Rais Syuriyah PBNU

KH Muhammad Cholil Nafis merupakan Pengasuh Pesantren Cendekia Amanah Depok, terpilih menjadi salah satu Rais Syuriyah Pengurus Besar Nahdlatul Ulama ( PBNU ) masa khidmat 2022-2027. Namanya ada di dalam daftar pengurus yang dirilis oleh Ketua Umum PBNU KH Yahya Cholil Staquf, pada hari rabu (12/01/22) Kemarin.

Kiai Muda yang juga sebagai Pengurus MUI Pusat bidang Dakwah dan Ukhuwah, pada kepengurusan PBNU Periode lima tahun kedepan memasuki jajaran Rais Syuriah, tentu adalah prestasi bagi pengurus NU. Syuriyah merupakan badan musyawarah yang berfungsi sebagai pimpinan tertinggi, pengambil keputusan akhir dalam struktur kepengurusan Nahdlatul Ulama.

KH Muhammad Cholil Nafis merupakan Organisatoris sejak santri hingga Mahasiswa tercatat sebagai pengurus organisasi, menjadi Sekretaris Lembaga Bahtsul Masail Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (LBM PBNU) (1999-2004). Saat ini ia menjabat sebagai Ketua MUI Pusat (2020-2025) yang membidangi Dakwah dan Ukhuwah,

KH Muhammad Cholil Nafis merupakan Pengasuh Pesantren Cendekia Amanah yang juga terpilih sebagai ketua Gerakan Pengasuh Pesantren Indonesia (GAPI) pada bulan Oktober 2021 lalu di Pesantren An Nahdloh Depok, GAPI menjadi wadah penyambung ikatan antar pengasuh pesantren, interaksi pemikiran dan kerjasama pengembangan pesantren.

Pewarta : Abdul Mun’im Hasan
Editor: Hakim Hasan

Artikel yang berkaitan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close