DaerahLembaga & Otonom

Satgas NU Peduli Covid-19 Kota Depok Meriahkan Pergantian Tahun dengan Aksi Edukasi dan Berbagi

Jelang momentum pergantian tahun, Satgas NU Peduli Covid-19 Kota Depok lakukan Edukasi Masyarakat di daerah Limo, Cinere. Kamis (31/12/2020). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka memeriahkan acara Refleksi Akhir Tahun dan Aksi Serentak Mobil Edukasi Keliling COC (Car of Covid-19 Care) Satgas NU Peduli Covid-19.

Dalam kesempatan ini, H. Yusron Hamdi selaku Koordinator Satgas NU Peduli Covid-19 kota Depok menyampaikan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 jelang pergantian tahun 2021.

“Jelang tahun baru, kita ingin menghimbau dan mengingatkan masyarakat untuk selalu menaati protokol kesehatan dan menghindari kerumunan. Selain itu kegiatan ini juga dilaksanakan atas instruksi Satgas NU Peduli Covid-19 Pusat dan PBNU,” tuturnya.

Gus Hamdi sapaan akrabnya menambahkan.

“Kita lakukan aksi serentak edukasi masyarakat dengan mobil edukasi keliling COC (Car of Covid-19 Care) di daerah Cinere, Depok,” tambah Gus Hamdi.

Lebih lanjut, Muhammad Sodiq Koordinator Lapangan Satgas NU Peduli Covid-19 Kota Depok menjelaskan, kegiatan relawan pada refleksi akhir tahun ini akan dibagi menjadi dua, mengikuti Zoom Meeting dan turun ke lapangan untuk edukasi masyarakat dan berbagi masker.

“Aksi relawan dengan mobil COC kali ini akan dilakukan di wilayah Cinere, kita akan lakukan edukasi serta bagi-bagi masker secara gratis kepada masyarakat,” ujarnya.

Momentum Refleksi Akhir Tahun kali ini berbeda, Indonesia belum pulih dan corona masih ada. Pada kesempatan ini, PBNU dan Satgas NU Peduli Covid-19 adakan ruang refleksi akhir tahun dengan aksi serentak mobil edukasi keliling COC (Car of Covid-19 Care) Se-Indonesia serta pengumuman Satgas NU Peduli Covid-19 Award.

Kegiatan ini disiarkan di TV9, dan live streaming YouTube NU Channel, 164 Channel, dan Cak Masykur Channel.

Pewarta: Eqtafa Berrasul Muhammad

Artikel yang berkaitan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close