DaerahLembaga & Otonom
Terkini

Banser Lakukan Pengamanan di Kegiatan Halal Bi Halal JATMAN Depok

Barisan Ansor Serbaguna dari beberapa Satuan Koordinator Rayon (Satkoryon) di Kota Depok terlibat aktif pengamanan kegiatan Halal Bi Halal Idaroh Syu’biyyah Jam’iyyah Ahlith Thariqah Al-Mu’tabarah An-Nahdliyyah (JATMAN) Kota Depok di Pesantren Annurul Isroqi Sukamaju, Sukmajaya. Hal ini disampaikan oleh Komandan Satkoryon Banser Kecamatan Cilodong.

“Selain Satkoryon Cilodong kita juga minta bantuan kepada Satkorcab melalui Kasetma untuk meminta pasukan dari Satkoryon lain,” terang Badai Wahyudin, Jum’at, 12 Juni 2020.

Kang Badai menambahkan, mengingat kegiatan tersebut dilaksanakan di tengah situasi pandemi Virus Corona, strategi pengamanan dilakukan dengan cara berbeda dari pada umumnya.

“Ya lebih ke strategi pembagian pasukan. Selain pos pengamanan biasa kita ada penambahan pos pengamanan pada pos protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19,” tutur Kang Badai.

Menurutnya, pos pengamanan protokol kesehatan ini penting, mengingat Kota Depok menjadi kawasan penularan Covid-19 yang cukup tinggi.

“Biar lebih aman dan mencegah penularan Virus. Toh himbauan dari pemerintah jelas jika mengumpulkan masa harap perhatikan protokol,” tegasnya.

Untuk diketahui, kegiatan pengamanan kegiatan Halal Bi Halal JATMAN turut berpartisipasi dari organ lain, yakni pasukan kemanusiaan BATRANA Pemuda Pancasila Kota Depok.

Hasil reportase di lapangan, nampak anggota Banser tersebar di beberapa titik pos pengaman menuju lokasi acara Halal Bi Halal JATMAN. Untuk pos Satuan Tugas Covid-19 terlihat lebih sibuk mengarahkan para tamu untuk cuci tangan, pakai masker dan cek suhu tubuh memakai Termometer Tembak.

Kontributor: Agus Hidayatullah | Editor: Sodiqul Anwar (Tim Media LTN NU Depok)

Tags

Artikel yang berkaitan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button
Close